BERTUAHPOS.COM (BPC), BENGKALIS – Saat libur panjang berlangsung, masyarakat Bengkalis ternyata lebih memilih pantai Selat Baru, yang terletak di Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis.
Libur Panjang kali inipun dimanfaatkan warga sekedar berkumpul bersama keluarga dan anak-anak setelah sibuk sehari-hari bekerja. Tak ayal Pantai Selat Baru dijadikan tempat untuk menikmati indahnya pantai dan hembusan angin laut.
“Saya datang bersama suami, anak-anak dan seluruh keluarga. Moment ini sengaja kami lakukan pasca weekend untuk ngumpul bersama-sama keluarga, karena setiap harinya sibuk berkerja jadi tak ada waktu untuk ngumpul bersama keluarga,†kata Ira kepada bertuahpos.com.
Bukan hanya sekedar menikmati pantai, dirinyapun juga membawa bekal makanan dari rumah dan bisa makan beramai-ramai bersama keluarga.
Pantauan dilapangan, ratusan warga dari semua kalangan dan umur memenuhi pantai di Selat Baru. Dipantai tersebut terlihat begitu anak-anak yang sedang menikmati mandi dipantai.
Selain itu, di pantai tersebut juga disediakan berbagai fasilitas seperti musholla, kamar mandi untuk membilas badan setelah mandi air dipantai, pendopo untuk tempat beristirahat, dan taman bermain untuk anak-anak.
Dipantai ini, tersedia berbagai macam makanan kuliner khas Bengkalis seperti disediakan juga makanan dari olahan sea food seperti lokan,udang, sepetang, mentarang, dan banyak menu laut lainya.
Tidak hanya itu, di pantai tersebut untuk harga makanannya juga terjangkau. Untuk mendapatkan makanan tersebut sangatlah mudah karena disediakan diwarung-warung yang berjejeran di pinggir pantai.
Selain bisa menikmati indahnya pantai dan hembusan angin laut, anda juga bisa menikmati berbagai makanan khas Bengkalis.
Penulis: Sifa