BERTUAHPOS.COM(BPC), BENGKALIS– Kasus rabies yang terjadi beberapa tahun kebelakangan ini membuat dinas kesehatan tidak tinggal diam. Berbagai cara dan upaya dilakukan untuk membebaskan Bengkalis dari rabies.
Ediyanto, kepala seksi kesehatan dan lingkungan Kabupaten Bengkalis, mengatakan kepada kru bertuahpos, Selasa (03/05/2016), bahwa orang yang terjena gigitan hewan seperti anjing atau kucing harus segera ditangani yaitu dengan pemberian far untuk membersihkan luka gigitan tersebut. Penyakit rabies ini sangat ber bahaya, orang yang terkena rabies gejalanya akan sama persis seperti yang dialami oleh hewan.
“ Saat seseorang yang terkena gigitan baik itu gigtan anjing ataupun kucing sehingga menyebabkan luka itu harus segera diobati dan dibawa ke pukesmas yang terdekat serta ditangani dan diberikan antiseptic, “ujar edi.
Jika seseorang telah digigit oleh hewan tetapi dia yakin bahwa hewanya tidak rabies, maka orang seperti inilah yang dikhawatirkan akan terkena rabies. Berikut yang ciri-ciri orang yang terkena rabies. Gejala awal saat terkena rabies ini bisa berupa flu, demam, sering mengalami sakit kepala, mual-mual, muntah, susah makan, air liur yang berlebihan, suka berhalusinasi bahkan selalunya ia akan menggonggong seperti anjing , ujar Ediyanto saat diruang kerjanya.
“ Luka terkena gigitan ini tidak bisa dijahit, karena akan membahayakan pasien. Bagi masyarakat yang memiliki hewan peliharaan, segeralah untuk meminta vaksin. vaksin ini bisa didapatkan melalui dinas perternakan dan diberikan kepada hewan yang dicurigai terjangkit rabies, “ujar Edi.
Menurutnya, penanggulangan atas kasus ini bukan tanggungjawab pihaknya, melainkan tugas dinas Peternakan dan pertanian.
” Karena mereka lebih tau, kami hanya menangani hal yang menyangkut kesehatan, terkait urusan hewan merekalah yang bertanggung jawab,” ujar ediyanto.
Penulis: Sifa
Â