BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sebelum melakukan aksi demo di kantor DPRD Kota Pekanbaru, puluhan guru honorer komite se-Kota Pekanbaru, sempat mendatangi kantor wali kota Pekanbaru. Merekapun disambut oleh Sekretaris Kota Pekanbaru, M Noer.
Menurut Sarno, selaku selaku ketua guru honorer komite sekolah negeri se-Kota Pekanbaru mengatakan, pihak Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sendiri sudah menampung aspirasi para guru honorer komite tersebut.
“Mereka sendiri sudah menampung aspirasi kita untuk mengangkat kita menjadi guru tidak tetap,” katanya kepada bertuahpos.com, Senin (2/5/2016).
Untuk sementara waktu kata Sarno, Pemko akan membuat analisis terkait pengangkatan guru honorer komite tersebut. “Kalau memang tidak menyalahi aturan dan resiko kecil maka bisa dilakukan pengangkatan,” jelasnnya.
( Baca:Dihari Pendidikan Nasional, Masih ada Guru Bergaji di Bawah UMK)
Sarno yang telah menjadi guru honorer komite sejak tahun 2005 tersebut menambahkan, status yang ada pada guru honorer tersebut bervariasi, ada yang 2005 sampai honorer 2015.
“Sekarang ini jumlah kita ada 1.300 guru honorer komite. Mereka inilah yang kita minta untuk pengangkatan statusnya menjadi guru tidak tetap,” sambungnya.
Setelah mengadu kita Pemko Pekanbaru, pihaknya kemudian melakukan aksi damainya ke DPRD Kota Pekanbaru.
Penulis: Iqbal