BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sebelum tahun 2020 Rumah Sakit Awal Bros akan menambah Empat Rumah Sakit, hal tersebut di sampaikan oleh Presdir dan Pemilik RSAB Group pada kesempatan perayan HUT ke 17 Rumah Sakit Awal Bros (RSAB) kemarin Sabtu (29/08/2015).
“Usia yang ke 17 tahun, merupakan usia yang special, alhamdulilah RSAB sudah memiliki 10 RS di Indonesia ditambah dengan pelayanan kesehatan lainnya,” sebut Presdir dan Pemilik Rumah Sakit Awal Bros Group, Arfan Awaloedin didampingi Direktur Rumah Sakit Awal Bros Pekanbaru, Rosnim Roswin Djaafar Senin (31/08/2015).
Target tersebut di sampaikan Arfan mengingat masih ada beberapa kota potensial yang Pelayanan kesehatannya masih kurang maksimal pulau tersebut diantaranya adalah Kalimantan.
“Insyaallah menjelang tahun 2020 kami akan menambah tiga atau empat Rumah Sakit lagi baik itu di Kalimantan dan kota kota lain yang kami anggap lebih potensial termasuk di kepulauan Riau,” tambahnya.
Pada usia 17 tahun, RSAB menngucapkan rasa syukur terhadap masyarakat yang telah mempercayai RSAB dalam memberikan pelayanan kesehatan.
“Alhamdulilah RSAB sudah berdiri dan dipercaya untuk melayani masayarakat selama 17 tahun, semua ini berkat peran dari masyrakat yang telah mempercayai kami selama ini,” ujar Rosnim.
RSAB sudah memiliki 10 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia, di kota Pekanbaru Tiga Cabang, selebihnya tersebar di beberapa kota seperti DKI, daerah Sulawesi Selatan, pulau Jawa, Banten dan beberapa kota potensial lainnya. (nova)