BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pansus lahan DPRD Riau melakukan rapat dengar pendapat bersama Kanwil Dirjen Pajak dan dinas perkebunan Rabu (5/8/2015).
Ketua Pansus Lahan DPRD Riau Suhardiman Amby mengatakan rapat ini membahas tentang penerimaan pajak maupun non pajak yang hilang dari lahan perkebunan.
“Kita saat ini sudah mengarah ke pajak, kita undang kanwil pajak untuk menjelaskan biaya pajak, non pajak, sistem pemungutan mereka seperti apa dan barometernya seperti apa,” ujarnya kepada bertuahpos.com
Suhardiman menambahkan, dalam rapat ini pihaknya akan meminta klarifikasi pendapatan pajak dan potensi kehilangan pajak dari lahan. “Potensi pajak yang hilang sangat besar, dilapangan ada ditemukan kelebihan lahan yang belum dibayarkan pajaknya,” jelasnya.
Berdasarkan keterangan Suhardiman, luas lahan yang saat ini hanya sekitar 1,7 juta hektar yang berizin dari total keseluruhan mencapai luas 4,2 juta.
“Masih ada 2,8 juta hektar yang lost pajak. Maka dari itu kita klarifikasi mekanismenya seperti apa. Tapi berapa angka pastinya masih dalam hitungan, angkanyakan harus pasti,” tutupnya. (Iqbal)