BERTUAHPOS.COM — Banjir lahar dingin dari erupsi Gunung Marapi telah melanda dua nagari di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, pada Jumat, 5 April 2024.
Menurut laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Barat, dua nagari yang terkena dampak tersebut adalah Nagari Bukik Batabuah, Kecamatan Canduang, dan Nagari Batu Taba, Kecamatan Ampek Angkek.
Juru Bicara BPBD Sumatera Barat, Ilham Wahab, mengonfirmasi tentang kebenaran peristiwa itu. Dia mengatakan, tim dari BPBD Kabupaten Agam telah dikerahkan ke lokasi untuk memberikan bantuan kepada para korban.
“Sejauh ini, belum ada laporan korban jiwa,” katanya.
Dari banyak video yang beredar memperlihatkan sungai dan anak-anak sungai di sana dipenuhi dengan aliran lahar dingin dari erupsi Gunung Marapi.
Selain itu, kondisi serupa bahkan terjadi di jalan penghubung lintas kota di Sumatera Barat. Aliran lahar dingin memenuhi jalanan bahkan setinggi rumah warga.***