BERTUAHPOS.COM, KUANSING– Satu unit rumah milik Alfinaldi (50) warga desa pulau Komang kecamatan Sentajo Raya ludes di lahap di jago merah dini hari. Kejadian naas ini menimpa Alfinaldi saat subuh dini hari Jum’at sekitar pukul 3.20 WIB.
Kepala Badan Penanggulangan Berencana Daerah (BPBD) Kuansing H Yulizar M saat di konfirmasi via WhatsApp mengatakan, ” Ya, ada rumah warga yang tertimpa musibah dini hari tadi tepatnya di desa pulau Komang Sentajo,” ungkap Kalaksa BPBD Kuansing, Jum’at 26 Mei 2023 pagi.
Terang Kalaksa, kebakaran yang menimpa Alfinaldi ini banyak menimbulkan kerugian di antaranya, 1unit rumah, 5 unit Honda dan sejumlah Surat berharga senilai Rp 70 juta.
” Jadi semuanya ludes terbakar, yang tersisa hanya 2 Mobil, satu unit L 300, dan 1 unit mobil merek Rush dan Pakaian yang terpasang di badan saja,” terang Camat.
Sambung Yulizar, ” Kita sudah mengunjungi langsung lokasi kejadian bersamaan dengan BPBD, Dinsos dan BAZNAS kaunsing, dan sudah melihat kondisi rumah Alfinaldi di Sentajo Raya, bantuan yang kita salurkan ini merupakan Bantuan darurat yakni dari BPBD Kuansing, Dinsos dan BAZNAS, semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk keluarga”.
Camat Sentajo Raya Jhon Hendri saat di hubungi Bertuahpos.com membenarkan bahwa ada masyarakatnya yang mengalami musibah yakni rumahnya terbakar dini hari tadi.
” Alhamdulillah bantuan tanggap darurat sudah disampaikan kepada korban dan sudah disampai kepada masyarakat bantuan ini dari pemerintah daerah melalui dinas sosial , BPBD dan BAZNAS,” terang Camat Jhon Hendri.
Ditanya penyebab lebaran Jhon Hendri mengatakan sampai saat ini belum tau penyebab pasti penyebab kebakaran rumah tersebut.
Ikut hadir dalam penyerahan bantuan, Kalaksa BPBD Kuansing, Dinas Sosial, BAZNAS dan ikut di dampingi tokoh masyarakat Sentajo raya Muslim anggota DPRD Kuansing. (Pedri/bpc)