BERTUAHPOS.COM – Salah satu mantan penjaga gawang yang pernah dimiliki oleh Indonesia, Kurnia Meiga tengah berjuang untuk sembuh dari penyakit gangguan penglihatan yang saat ini dialaminya.
Untuk biaya pengobatannya, mantan kiper Arema FC ini rela menjual seluruh atribut sepakbolanya, termasuk medali hingga jersey miliknya.
Kurnia Meiga memposting deretan medali-medalinya untuk dijual di akun instagram-nya @egahermansyah.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir yang mendengar kabar Kurnia Meiga menyatakan kesiapannya untuk membantu proses pengobatan yang akan dijalani oleh Meiga.
“Kurnia Mega, saya Erick Thohir. Saya membaca berita mengenai pahlawan sepak bola Indonesia, yaitu anda, sedang mendapatkan kesulitan. Saya prihatin dan saya sangat terbuka membantu,” kata Erick Thohir, Sabtu 20 Mei 2023.
Menteri BUMN ini juga menuturkan dirinya selaku Ketua PSSI juga tengah mencari jalan untuk membantu para pesepakbola yang dalam kondisi kesulitan.
“Seperti waktu itu saya sampaikan bertemu atlet sepak bola senior pada ulang tahun PSSI. Kami pengurus baru PSSI mencarikan jalan kepada para pejuang sepak bola indonesia. Saya kemarin sudah putuskan membuat yayasan PSSI di mana sebagai wadah untuk membantu para atlet sepak bola yang kesulitan ke depan,” tuturnya.
Erick Thohir menyampaikan akan segera membantu pengobatan Meiga dan memenuhi apapun kebutuhan penjaga gawang di Piala AFF 2016 tersebut.
“Untuk saat ini, saya secara pribadi terbuka. Mohon sampaikan apa saja yang bisa saya bantu. Tetap semangat. Tetap berjuang (Kurnia Meiga),” ujarnya.