BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Penerbangan di Bandara SSK II Pekanbaru terganggu akibat tebalnya kabut pada tadi pagi, Senin, 12 September 2022. Akibatnya, terjadi penundaan penerbangan.
Tebalnya kabut itu membuat jarak pandang terbatas, sehingga sangat tidak memungkinkan bagi pihak maskapai untuk menerbangkan pesawat penumpang mereka.
EGM Bandara SSK II Pekanbaru M Hendra Irawan mengatakan, jarak pandang terendah yaitu 200 meter terjadi pada pukul 07.00 WIB dan pada pukul 08.00 WIB kondisi jarak pandang normal kembali yaitu sudah mencapai diatas 4 kilometer.
“Pagi tadi memang terjadi gangguan kabut yang berdampak terhadap keterbatasan jarak pandang di Bandara SSK II Pekanbaru,” ujarnya.
Dia juga membenarkan bahwa keterbatasan jarak pandang akibat kabut tebal itu membuat penerbangan pesawat dari Bandara SSK II Pekanbaru jadi terlambat
Setidaknya ada 4 pesawat yang mengalami gangguan keterlambatan terbang yakni Citilink QG937 (PKU-CGK) yang seharusnya berangkat pada pukul 07:39 WIB, mengalami keterlambatan selama 1 jam 24 menit.
Selanjutnya Batik Air ID7064 (PKU-CGK) yang seharusnya berangkat pada pukul 07:52 WIB, mengalami keterlambatan selama 1 jam 41 menit. Lalu, Lion Air JT 393 (PKU-CGK) berangkat pukul 08:02 WIB, mengalami keterlambatan selama 1 jam 42 menit. Dan selanjutnya adalah Lion Air JT 279 (PKU-YIA) berangkat Pukul 08:20 WIB, mengalami keterlambatan selama 1 jam 20 menit.
Sedangkan untuk kedatangan pesawat, setidaknya ada 3 penerbangan yang mengalami gangguan yakni Batik Air ID 6856 (CGK-PKU) mendarat pukul 07:47 WIB, mengalami keterlambatan selama 37 menit. Lalu, Citilink QG936 (CGK-PKU) mendarat pukul 08:16 WIB, mengalami keterlambatan selama 21 menit.
“Dan yang ketiga adalah Super Air Jet IU910 (CGK-PKU) mendarat Pkl 08:27 WIB, mengalami keterlambatan selama 47 menit,” pungkasnya.***