BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman berkomitmen akan mempertahankan pertumbuhan perekonomian Provinsi Riau yang saat ini berada di atas rata-rata nasional.
Berdasarkan penghitungannya, pertumbuhan ekonomi Riau saat ini mencapai 7 persen setiap tahunnya. Oleh sebab itu Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau berusaha semaksimal ungkin untuk mempertahankan perekonomian Riau hingga akhir 2014 ini. “Kita akan pertahankan itu,” katanya.
Dia menambahkan ada beberapa indikator yang menyatakan bahwa pertumbuhan ekonomi masyarakat Riau naik. Salah satu faktor yang jadi ukuran penentu dengan pendapata asli daerah (PAD).
Selain itu, beberapa waktu belakangan tidak sedikit investor-investor asing yang menaruh hati pada Provnsi Riau. Sebeb itulah, dirinya tidak segan-segan menyatakan bahwa Riau tempat investasi seluruh bangsa.
“Riau tempat investasi seluruh bangsa, dengan seluruh penduduk Indonesia ada di sini,” lanjut Plt Gubri.(advetorial)