BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Riau dapat bantuan 800 ribu masker dari pemerintah Singapura.
Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution mengatakan, saat ini Riau masih sangat membutuhkan masker dalam upaya memutus mata rantai Covid-19.
Bantuan masker ini diserahkan oleh Konsulat Jendral Singapura Mark Low secara virtual dan terima langsung oleh Edy Natar.
“Covid-19 sangat memberi dampak buruk terhadap kesehatan dan ekonomi masyarakat baik di Singapura dan Indonesia,” kata Mark Low, Selasa, 8 Desember 2020.
Dia mengatakan sebelum vaksin bisa mengatasi penyebaran virus ini, maka masyarakat tetap harus patuh pada protokol kesehatan.
Pemerintah Singapura memilih memberikan bantuan masker kepada Riau mengingat ada kedekatan secara geografis.
Mark Low berkata, bahwa Singapura dan Riau adalah tetangga dekat. Bantuan ini diharapkan bisa menjaga hubungan ini serta meningkatkan rasa solidaritas satu sama lain, berjuang bersama dalam mengatasi pandemi.
“Pemerintah Singapura dengan senang hati memberikan bantuan ini dan akan terus bekerja sama dalam mengatasi masalah ini,” ungkapnya.
Pertemuan penyerahan masker itu dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir dan Direktur RSUD Arifin Achmad Nuzelly Husnedi.
Untuk Apa Masker Sebanyak Itu?
Pemerintah Provinsi Riau dalam waktu dekat akan melakukan pendistribusian 800 ribu masker bantuan Singapura, kepada pemerintah kabupaten/kota.
Masker ini nantinya diharapkan bisa didistribusikan kepada masyarakat di masing-masing daerah di Riau.
“Kebutuhan masker menjadi prioritas di tengah pandemi ini,” kata Edy Natar.
Dia mengklaim bahwa hingga kini Pemprov Riau masih berjibaku dalam penanganan Covid-19 di Riau.
Mengingat angka kasus terkonfirmasi corona masih sangat tinggi. Ketersediaan masker, kata Edy, tentu saja menjadi hal penting bagi masyarakat di tengah kondisi seperti ini.
“Upaya penerapan protokol kesehatan menjadi sangat penting dalam menangani Covid19 ini, semoga dengan adanya masker bisa mengurangi penyebaran Covid19,” sebutnya. (bpc2)