BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera meminta pemerintah tidak buru-buru meragukan jika ada data dan riset dari pihak luar terkait COVID-19 di Indonesia.
Mardani mengatakan pemerintah perlu mendengarkan dan mengevaluasi hasil riset dari luar, jika menginginkan ekonomi pulih.
“Data dan riset dari pihak luar sebaiknya jangan buru-buru diragukan. Bila ingin ekonomi pulih, maka dengarkan ahli kesehatan. Evaluasi hasil riset dari luar,” tulis Mardani di akun twitternya, @MardaniAliSera, Kamis 20 Agustus 2020.
Menurut Mardani, semua negara di dunia mengalami resesi karena pandemi COVID-19. Tapi, yang menjadi masalah adalah kecepatan pemulihan ekonomi.
“Ekonomi tidak akan pulih total bila covid-19 masih ada di luar sana. Atasi ekonomi, dengan mengatasi pandemi terlebih dahulu,” tambah dia.
Menurut Mardani, jika pemerintah ingin menyelamatkan ekonomi, maka strategi terbaik adalah dengan menyelamatkan rakyat terlebih dahulu dari pandemi.
“Semoga ke depan kebijakan-kebijakan pemerintah semakin tajam dan peka terhadap kondisi masyarakat,” tutupnya. (bpc4)