BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Sebagai bentuk kepedulian sesama, warga Perumahan Griya Setia Nusa (GSN) RT 10 RW 01, Desa Kualu Dusun V Kampung Baru, Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar, menyalurkan ratusan paket sembako kepada tetangga yang terdampak Covid-19 atau virus corona.
“Kurang lebih ada 147 paket sembako yang disalurkan,” ujar Ketua Tim Tanggap Bencana Covid 19 Warga GSN, Drs Isnorijal MM, Minggu 10 Mei 2020.
Isnorijal menjelaskan, pandemi Covid-19 menyebabkan banyak warga GSN yang terdampak, khususnya perekonomiannya.
“Tercatat ada 147 KK yang terkena dampak dari wabah virus corona yang mempengaruhi mata pencarian ekonomi mereka. Sebanyak 3 KK di-PHK, 32 mengalami penurunan penghasilan, selebihnya mengalami pemotongan penghasilan dan selebihnya ada yang dirumahkan tanpa gajih, bekerja dalam keadaan tidak menetap dan lain sebagainya,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Ketua RT 10 RW 01 ini.
Dengan tema “Bersama Kita Kuat”, Isnorijal menuturkan bantuan yang diberikan berasal dari penggalangan dana dari warga untuk warga.
“Pada prinsipnya kita ingin menggugah kesadaran dan kepedulian antar sesama kita. bahwa masih banyak tetangga kita yang membutuhkan uluran tangan kita,” pungkas Isnorijal.
Sementara itu, salah seorang warga yang menerima bantuan, menyampaikan ucapan terimakasihnya atas bantuan paket sembako yang diterimanya.
“Kami sangat berterimakasih sekali kepada bapak-bapak Tim RT dan Satgas yang udah membantu kami, semoga kebaikan bapak-bapak dan donator, panitia yang terlibat ini dibalas oleh Allah,” ujar warga yang tidak ibgin disebutkan namanya tersebut. (bpc9)