BERTUAHPOS.COM – Awalnya coba-coba, akhirnya menjadi karya yang diakui banyak orang. Berkat kreativitas yang dilakukan oleh dua pemuda asal Malaysia ini, mereka berhasil menciptakan sebuah motor amfibi.
Sepeda motor ini tidak hanya bisa melaju di jalan raya, tapi juga mempu bergerak di sungai dalam. Sepeda motor ini adalah buah karya Ikram Shahidi Mat Kail (24) dan Muhammad Zakaria (22). Kakak beradik ini memodifikasi dua buah motor jenis Modenas Kriss 110 dan Honda C70.
Lalu mereka gunakan sebuah botol plastik yang digunakan sebagai tangki bensin, yang tergantung pada sebuah tongkat mirip infus rumah sakit setinggi kepala pengendaranya.
Tidak hanya tempat bensin, tongkat ini juga menjadi tempat penyangga karburator, agar komponen-komponen tersebut tak kemasukan air sehingga mesin masih bisa menyala meski terendam air.
Berkat modifikasi tersebut, kedua motor itu mampu tetap melaju dengan cepat meski pun bodi motor telah terendam seluruhnya dan ketinggian air telah setinggi leher pengendara, sebagaimana dilansir dari Melansir The Malaysian Reserve.
Kepasa media itu, Ikram berkata sempat mencoba membuat motor amfibi tersebut sejak tahun lalu namun upaya perdananya gagal karena motor mati ketika dibawa ke perairan yang dalam. “Namun saya mencoba untuk membuatnya lagi baru-baru ini dan berkat bantuan dari teman-teman, motor itu pun bisa selesai dalam waktu 2 jam,” ungkapnya.
Ikram sendiri mengaku terkejut dengan viralnya video tersebut. “Kami hanya berkeliling-keliling kampung dengan motor tersebut dan kami tak menyangka video tentang motor kami bisa viral dan banyak yang memuji kreativitas kami,” katanya. (bpc3)