BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Buah nanas selain memiliki bentuk unik, namun buah yang satu ini juga mengandung banyak manfaat.Â
Menikmati kesegaran segelas jus nanas sangat cocok bagi anda yang gemar makan daging kambing untuk penurun kolesterol.Â
Buah nanas dipercaya mampu mengurangi kadar kolesterol sehingga dapat menetralisir usai menyantap daging kambing.Â
“Fress jus, alias varian jus nanas sehat sengaja dihadirkan, sebab kita juga menyajikan beragam olahan daging kambing, seperti tongseng kambing, tengkleng kambing dan gulai kambing. Jadi untuk penetralisirnya kita lengkapi varian jus nanas,” ujar Owner Mbah Minah, Wisnu Widodo, Jumat (5/01/2018).Â
Paduan jus nanas ini beragam, ada jus sawi nanas yang kaya akan nutrisi sebagai antioksidan yang dapat menjaga kesehatan jantung, tulang, dan dapat juga mencegah kanker.Â
“Cara pembuatannya pun tidak menggunakan air dan gula, jadi jusnya bener-bener asli,” ungkap Wisnu.Â
Nah, selain sawi dan nanas, perpaduan lainnya juga tersedia, seperti nanas timun, nanas bengkoang, nanas lobak, nanas kemiri. Dengan memilih nanas sebagai minuman sehat, ternyata sang owner juga melihat potensi yang dimiliki Riau, khususnya Pekanbaru. Â
Dimana penghasil buah nanas ini sangat mudah ditemukan dan ditanam oleh petani Riau. Untuk menikmati nanas sehat, anda tidak usah khawatir membuat kantong bolong, sebab jus sehat ini dibandrol dengan kisaran harga Rp 15 ribu.Â
Tunggu apalagi, minum dan makan sehat langsung saja mengunjungi Rumah Makan Mbah Minah di Jalan Arifn Ahmad dan Jalan Durian, Pekanbaru. (Bpc8)Â