BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU- Kontrak Bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) memang bakal habis akhir Desember nanti. Namun Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru optimis lelang yang baru berlangsung 8 Desember 2014, rampung sebelum habis masa kontrak.‬
Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT mengatakan saat ini telah dilakukan lelang untuk perusahaan yang nantinya akan mengurus masalah TMP.
“Per tanggal 8 Desember kemarin sudah dimulai untuk pelelangannya. Kita targetkan tanggal 30 itu sudah kontrak dengan perusahaan terpilih,” ujarnya, Kamis (18/12/2014).‬
‪Bilapun nanti target dari Pemko tidak terealisasi, pihaknya akan melakukan sewa TMP per hari kepada perusahaan lama hingga didapatkan kontrak perusahaan baru.
“Kita tidak mau masyarakat resah akan hal ini. Pokoknya kita optimis TMP tak akan mogok beroperasi. Pelayanan di masyarakat sangat penting, itu yang menjadi prioritas,” ungkap Walikota.‬
‪Dengan begitu transportasi massal yang disubsidi sebesar Rp 8miliyar tetap bisa beroperasi. Sehingga 14ribu penumpang yang biasanya menikmati TMP tiap harinya ini, tidak bakal kesulitan lagi cari alternatif lain. (riki)