BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Tidak hanya DPRD Riau yang kecewa dengan progres pembangunan infrastruktur embarkasi haji antara Riau, Pemprov Riau juga menyatakan sikap kekecewaan yang sama.
“Sama, kami juga kecewa sebenarnya,” kata Sekretaris Daerah Provinsi Riau Ahmad Hijazi, saat dihubungi bertuahpos.com, Senin, 23 April 2018 di Kantor Gubernur Riau, Pekanbaru.
Namun demikian dia menegaskan bahwa masalah bangunan fisik untuk embarkasi haji antara itu memang tidak sesederhana apa yang diinginkan. Dia meminta pihak legislatif untuk mengerti dan memahami masalah itu.
Hijazi berkata, beberapa kali dirinya juga sudah menekankan kepada tim yang mengurus soal embarkasi haji antara, supaya bekerja keras dan komit dengan apa yang sudah dijanjikan.
Tapi di sisi lain pekerjaan perbaikan infrastruktur tersebut, juga ada pihak ketiga. Dan semuanya inilah yang seharusnya bertanggung jawab. Termasuk DPRD Riau sebaiknya memberikan support.
“Kami bisa menerima terhadap apa yang menjadi kritikan DPRD Riau soal embarkasi ini. Tapikan semuanya juga perlu disadari bahwa ada pihak lain yang juga masuk dalam bagian penyelesaian terhadap masalah infrastruktur ini. Jadi kalau DPRD Riau menyatakan kekecewaan, ya, kami juga pada posisi yang sama,” sambungnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Riau, Noviwaldy Jusman mengaku kecewa dengan usaha Pemprov Riau karena embarkasi haji antara. Dikatakan pria yang akrab dipanggil Dedet ini, apa yang digambarkan Pemprov Riau tidak sesuai dengan hasil di lapangan.
Baca:Â Embarkasi Haji Antara, Pemprov Riau Diminta Tidak Sia-Siakan Kesempatan Kedua
“Saya sangat kecewa. Kenyataannya hasilnya tidak seperti yang digambarkan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. Mereka menggambarkan bahwa akan menyiapkan ini, siapkan bangun asrama dan sebagainya, ada keputusan dari pusat bahwa Riau tidak masuk (embarkasi antara),” kata Dedet kepada bertuahpos.com, Senin 23 April 2018.
Ditambahkan Dedet, lobi Pemprov ke pusat harus lebih ditingkatkan. Apalagi, saat ini sudah ada kesempatan kedua bagi Pemprov untuk menjadikan Riau embarkasi haji antara.
“Sekarang ada kesempatan kedua yang diberikan pusat. Manfaatkanlah sebaik-baiknya. Apa persyaratannya, kerjakan dengan fokus. Embarkasi haji antara saja masa tidak bisa. Kalau gak sanggup menyerah, biar kami DPRD ini yang melobi ke sana (pusat),” tutupnya. (bpc3)