BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Saat Salat fardhu, terus berkata atau berpikiran kotor, apakah hal tersebut bisa membatalkan?
Dilansir dari AkhWalid, ada beberapa hadis yang mengatakan bahwa bisikan hati tidak membatalkan Salat. Hal ini karena Saalat 100% khusyu, hampir tidak mungkin dilakukan manusia.
“Ketika saya shalat, saya teringat seonggok emas yang kami miliki. Saya tidak ingin emas itu menetap di rumah kami malam ini, sehingga aku perintahkan agar dibagikan,” HR. Ahmad 16151 & Bukhari 1221.
Bagaimana Jika yang Terlintas adalah pikiran kotor?
Dianjurkan untuk khusyu, tunduk, dan merenungi bacaan al-Quran serta dzikir yang dibaca ketika Salat, dan berusaha berpaling dari lintasan pikiran yang tidak ada hubungannya dengan shalat.
Memikirkan yang lain ketika Salat dan banyak lintasan pikiran, tidak membatalkan shalat, namun statusnya makruh. Baik yang dipikirkan masalah yang mubah atau masalah yang haram, seperti minum khamr. (bpc9)