BERTUAHPOS.COM, Laju nilai tukar rupiah di bawah level resisten 11.927. Diperkirakan Rupiah masih berpotensi melanjutkan pelemahannya secara terbatas di awal pekan perdagangan.
“Pertahanan Rupiah di zona hijau bocor sehingga kembali melanjutkan pelemahannya,” ujar Analis Trust Securities, Reza Priyambada dalam riset hariannya, Jakarta, Senin (23/6).
Sentimen negatif setelah beredar kabar peningkatan inflasi AS, akan bertahan dan diperkirakan cenderung meningkat lebih cepat. Dampaknya, The Fed akan lebih cepat pula dalam menaikkan tingkat suku bunga Fed rate. “Sentimen ini yang membuat USD kembali menguat dan tentunya berimbas negatif pada Rupiah,” jelas dia.
Pasar pun, khawatir adanya potensi peningkatan tensi geopolitik di Irak terhadap melonjaknya harga minyak mentah turut menambah sentimen negatif Rupiah.
Sebelumnya akhir pekan kemarin Jumat (20/6) nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta melemah senilai 30 poin menjadi Rp 11.965 dibandingkan sebelumnya di posisi Rp 11.935 per USD.(Merdeka)