BERTUAHPOS.COM – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Universitas Riau balek kampung mengadakan sosialisasi dengan tema “Hidroponik Sebagai Salah Satu Langkah dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan” di RW 002 Desa Sungai Tonang, Rabu (5/8/2022).
Menurut salah satu perwakilan mahasiswa, Muhammad Farhan Pelaksanaan sosialisasi dilakukan di mushalla At-Thayyibah Desa Sungai Tonang, ia menjelaskan dalam sosialisasi terkait praktek penanaman sayuran metode hidroponik terdapat tiga pemateri, Saniah Afiqoh Kholisah memaparkan materi terkait pentingnya ketahanan pangan dan salah satu solusinya dalam rumah tangga ialah dengan budidaya hidroponik, Dila Indatusoleha dan Ririn Rahma Rudesti mempraktekkan tahapan bubidaya hidroponik mulai dari penyemaian hingga perawatan.
Pada kegiatan ini, masyarakat diperkenalkan dengan metode hidroponik low budget menggunakan barang tidak terpakai dan mudah didapatkan di lingkungan sekitar seperti ember bekas, gelas plastik air mineral bekas, dan karton telur bekas.
Farhan menjelaskan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini untuk memberikan pengetahuan kepada peserta terkait cara budidaya yang sedang nge-trend yaitu hidroponik dengan memanfaatkan lahan sempit seperti pekarangan rumah dengan modal sedikit namun memberikan keuntungan yang banyak, seperti keuntungan secara ekonomi, konsumsi tanaman sehat, serta lebih hemat waktu dan tenaga dibanding pertanian pada umumnya.
Antusias peserta sosialisasi dapat dilihat ketika praktek sedang berlangsung dan banyak yang masih terkejut dengan teknik budidaya tanpa tanah ini.
“Harapannya setelah diadakan kegiatan ini, Warga Desa Sungai Tonang dapat memahami dan termotivasi untuk memanfaatkan pekarangan rumahnya sebagai tempat budidaya hidroponik,” tambah Farhan. (rls)