BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU – Pemerintah Provinsi Riau menegaskan bahwa BUMD yang memang bermasalah bisa saja dilakukan pembekuan atau ditutup. Mengingat tidak ada kontribusi apapun yang disumbangkan BUMD itu untuk PAD daerah.
“Kalau hasilnya nanti memang tidak memungkinkan bagi pendapatan daerah, ya tutup saja,” kata Sekretaris Daerah Provinsi Riau Zaini Ismail usai paripurna di DPRD Provinsi Riau, Senin (25/05/2015).
Menurut Zaini saat ini ada 7 BUMD yang sedang dilakukan evaluasi menyeluruh oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Sejauh ini kontribusi BUMD Riau untuk pembangunan, kesejahteraan masyarakat dan PAD daerah memang belum nampak. “Saat ini kita sedang lakukan evaluasi dan audit kepada BUMD itu,” tambahnya.
Sementara terkait hasil rekomendasi dewan terhadap BUMD Riau Petrilium dan Riau Airline untuk ditutup, kata Zaini selaku sekretaris daerah dirinya akan mengkoordinasikan dengan Plt Gubri Arsyadjuliandi Rachman.
“Biarlah beliau yang akan mengkaji lebih dalam dan memutuskan. Kita akan akomodir saran dari komis C tersebut, terkait penutupan 2 BUMD tersebut. Untuk apa kita pertahankan,” kata Zaini.
Sementara itu, Wakil DPRD Provinsi Riau Sunaryo menjelaskan bahwa pihaknya akan melakukan pembahasan lebih lanjut terkait usulan-usulan tersebut. Nantinya akan dibahas secara internal komisi yang berkaitan dan akan disampaikan dalam paripurna penyampaian fraksi.
“Kami akan bahas lebih jauh apakah BUMD ini layak atau tidak dipertahankan. Kami akan bahas itu di fraksi,” tambahnya. (melba)