BERTUAHPOS.COM — Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat tingkat hunian kamar atau okupansi hotel berbintang di Riau naik hingga 41,80% per Februari 2025. Naik tipis 1,19 poin jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya (Januari) di angka 40,61%. Namun, capaian ini tercatat menurun jika dibandingkan dengan Februari 2024 sebesar 41,86%.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau, Asep Riyadi, menyebutkan bahwa TPK menjadi salah satu indikator penting untuk melihat seberapa produktif usaha jasa akomodasi di daerah.
“Artinya, dari setiap 100 kamar hotel berbintang yang tersedia di Riau, sekitar 41 hingga 42 kamar berhasil terjual setiap malam. Ini menunjukkan adanya pergerakan positif dibandingkan bulan sebelumnya,” ujarnya di Pekanbaru, Rabu, 9 April 2025.
Selain itu, rata-rata lama menginap tamu (RLMT) di hotel berbintang selama Februari 2025 tercatat 1,29 hari. Ini berarti, umumnya tamu hanya menginap satu hingga dua malam.
Menariknya, wisatawan mancanegara ternyata menghabiskan waktu lebih lama, yakni rata-rata 1,92 hari. Sedangkan tamu domestik tercatat menginap selama 1,28 hari.
“Hotel bintang 4 menjadi pilihan favorit bagi wisatawan asing dengan rata-rata lama menginap mencapai 2,10 hari. Untuk tamu domestik, hotel bintang 4 juga mencatat lama tinggal tertinggi, yaitu 1,42 hari,” jelas Asep.
Menurutnya, data ini bisa menjadi bahan pertimbangan bagi pelaku industri pariwisata dan perhotelan untuk menyusun strategi layanan dan promosi yang lebih efektif, demi meningkatkan okupansi dan durasi menginap wisatawan di Riau.***