BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan melaksanakan uji coba program pemberian makan bergizi gratis pada akhir Agustus 2024.
Program ini tidak hanya diperuntukkan bagi pelajar, tetapi juga mencakup ibu hamil dan anak bawah lima tahun (balita).
Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution, mengungkapkan bahwa uji coba ini merupakan bagian dari upaya Pekanbaru untuk menjadi salah satu daerah pelaksana uji coba program makan siang gratis.
“Berkaitan dengan program makan siang gratis, kami ingin melakukan uji coba bagi pelajar SD dan SMP. Pekanbaru merupakan salah satu daerah yang diminta melakukan uji coba makan siang gratis,” ujar Indra pada Selasa 13 Agustus 2024.
Indra Pomi menjelaskan bahwa pemerintah kota telah mengadakan rapat persiapan yang diprakarsai oleh Dinas Ketahanan Pangan.
Rapat ini melibatkan ahli gizi, Dinas Kesehatan, distributor makanan, dan Dinas Pendidikan untuk membahas perencanaan, penyiapan, distribusi, dan penyajian makanan di sekolah-sekolah.
“Kami akan melakukan uji coba terhadap beberapa sekolah di SD dan SMP. Kami membahas perencanaan, penyiapan makanan, distribusi makanan ke sekolah-sekolah, cara penyajian di sekolah, dan aspek gizinya. Ini semua harus direncanakan dengan baik,” jelas Indra Pomi.
Dalam uji coba ini, sebanyak 3.000 orang dijadwalkan akan menerima makan siang bergizi gratis, termasuk 421 pelajar SD, 2.255 pelajar SMP, 45 ibu hamil, dan 279 balita.
“Di harapkan program pemerintah pusat ini dapat dilaksanakan dengan baik. Kami juga akan menggandeng seluruh pemangku kebijakan dan para distributor untuk mendukung keberhasilan program ini,” pungkas Indra Pomi.