BERTUAHPOS.COM – Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,6 mengguncang laut di barat daya Kabupaten Mukomuko, Bengkulu.
Berdasarkan laporan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa di Bengkulu terjadi pada pukul 09.20 WIB, Rabu 5 Juni 2024.
Pusat gempa atau episentrum terletak sekitar 147 kilometer barat daya Mukomuko dengan kedalaman hiposentrum mencapai 28 kilometer di bawah permukaan bumi.
BMKG menyampaikan bahwa informasi ini diutamakan untuk kecepatan penyampaian, sehingga hasil pengolahan data masih mungkin berubah seiring dengan masuknya data yang lebih lengkap.
Menurut data yang dirilis oleh BMKG melalui akun resmi di platform X, gempa tersebut dirasakan dengan intensitas MMI III di Argamakmur, MMI II-III di Sungai Penuh, dan MMI III-IV di Mukomuko.
BMKG terus memantau perkembangan situasi dan mengimbau masyarakat untuk tetap tenang serta mengikuti informasi resmi terkait potensi gempa susulan dan kondisi keamanan terkini.