BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Tak lama lagi masa jabatan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pekanbaru akan habis. Namun pekerjaan masih menumpuk, diantaranya menyelesaikan APBD-P serta tugas-tugas komisi.
Ketua Badan Kehormatan DPRD Kota Pekanbaru, Said Usman Abdullah, Selasa (1/7/2014) meminta agar dewan dapat membagi waktu dengan tepat. Politisi PPP ini hanya bisa mengingatkan para anggota Dewan untuk memprioritaskan pekerjaan yang masih menumpuk sebelum habisnya masa jabatan para anggota Dewan September 2014 ini.
“Kita memaklumi agenda kawan-kawan di partai yang punya program terhadap partainya. Namun kita minta agar dapat membagi waktu sebaik mungkin untuk melaksanakan apa yang menjadi kewajiban dewan,” pintanya.
“Kita tidak menghalangi kegiatan kawan-kawan di luar, tapi pentingkan juga agenda yang ada di kantor untuk kita lakukan rapat dan pembahasan terhadap tugas yang masuk,” imbuhnya. (iqbal)