BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Panas cuaca di Riau sangat rawan menyebabkan terjadi kebakaran hutan dan lahan. Terbukti dari kemunculan titik panas dan membuat tim Satuan Tugas (Satgas) karhutla harus kembali turun kelapangan.
Wakil Gubernur Riau Arsyad Djuliandi Rahman mengatakan, saat ini Riau kembali memasuki Siaga Karhutla. Ia menyebutkan tim satgas sudah kembali bergerak di lapangan.
“Sebetulnya sebelum kita rapat kemarin, masing-masing kapolda dan jajarannya sudah begerak sampai tingkat bawah. Begitu juga Danlanud juga sudah mengkoordinir pergerakan udara seperti helikopter, kemana arahnya sudah dimulai,” ujarnya, Rabu (26/6/2014).
Diungkapkan Wagub, dengan adanya keputusan rapat kemarin itu, tim satgas akan semakin giat lagi bekerja karena kondisinya dikejar situasi musim kemarau.
Seperti yang terjadi di kota Dumai, panasnya mencapai 37 derajat celcius yang boleh dikatakan rawan akan kebakaran. Hal yang sama juga dialami kabupaten lain seperti, Rohil, Bengkalis dan daerah-daerah lainnya.
Area yang rawan tersebut sudah ditempatkan satu SSK dari Brimob. Juga direncanakan Satpol PP di Siak dan Paskas Angkatan Udara akan di tempatkan di Dumai. Sementara angkatan darat akan diletakkan di Bengkalis dan Pulau Rupat.
“Sekarang ini kita sedangkan siapkan koordinasi untuk pemberangkatan dari satgas. Mengenai satgas lain juga sudah berjalan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat,” tandasnya. (syawal)