BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Setelah MoU KUA PPAS APBDP Riau disetujui Dewan Provinsi Riau, Pemprov Riau hanya tinggal menunggu surat edaran dan penyampaian nota keuangan ke Dewan Provinsi Riau. Agenda penyampaian itu kemungkinan besar akan berlangsung pada Senin, tanggal 02 November 2015, nanti.
Kepala Biro PPATK Pemprov Riau Indrawati menyebutkan bahwa Pemprov Riau tinggal menunggu undangan selanjutnya dari dewan untuk menyerahkan nota keuangan itu. “Anggarannya sekitar Rp, 11,3 triliun,” sambungnya.
Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman bahkan sempat melempar guyonan kepada wartawan. “Bu Indra itu jangan diinformasikan dulu, rahasia,” ujarnya, usai menghadiri acara MoU di Gedung Dewan Provinsi Riau, Kamis (29/10/2015).
Dia menambahkan bahwa, isi nota kesepakatan yang ditandatangi antara Pemprov Riau dan Dewan itu adalah hasil pembahasan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dan Badan Anggaran (Bangga) dewan.
Sebelumnya penandatangan MoU KUAPPA RAPBD itu sempat dilakukan penundaan. Bahkan dewan sendiri tidak memberikan alasan secara pasti mengapa MoU itu ditunda. Namun pada Kamis sore kemarin, paripurna itu kembali dilanjutkan dan menemukan kata sepakat. (Melba)