BERTUAHPOS.COM, BANGKINANG – Berbagai program yang diwacanakan untuk tahun 2015 oleh Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kampar belum juga menunjukkan realisasi yang membanggakan.Â
Â
Menanggapi kondisi ini, Kepala Bidang Cipta Karya dan Tata Tuang, Muhammad Katim mengaku masih terganjal anggaran dari pemerintah yang belum juga cair. Padahal ia menyebutkan ada beberapa program prioritas yang harus segera dirampungkan.
Â
“Antara lain program pembangunan seluruh renase, pengembangan tata ruang, pengembangan perumahan, serta pelayanan adminitrasi. Semua ini tentunya memerlukan anggaran yang tidak sedikit,” keluhnya, Kamis (26/03/2015).
Â
Selain itu juga masih ada banyak lagi program yang terganjal realisasinya. Seperti peningkatan Sumber Daya Aparatur, Pengembangan Capaian Kerja dan Keuangan, Penyediaan air baku dan pembangunan infrastruktur pedesaan.Â
Â
Untuk merealisasikan program-program tersebut, diperlukan anggaran Rp 150 miliar, yang berasal dari APBD Kampar.Â
Â
“Saat ini Kami mengusahakan agar secepatnya terealisasi. Insyaallah pada Desember susah rampung,” ungkapnya. (yudha)