BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – DPRD Kota Pekanbaru tengah fokus membahas dua rancangan peraturan daerah (Ranperda) yang diajukan Pemko Pekanbaru. Yakni Ranperda RTRW dan LKPJ Kepala Daerah Kota Pekanbaru tahun 2013.
Saat ini dua panitia khusus (Pansus) yang membahas dua ranperda tersebut telah berangkat ke luar kota untuk melakukan kunjungan kerja.
“Kita targetkan 21 Juli, kedua ranperda itu disahkan dan disepakati dalam banmus kemarin. Sekarang pansus sedang melakukan pemantapan dengan kunjungan kerja,” ungkap Selasa (1/7/2014).
Pansus RTRW, hari ini sudah mulai berangkat ke Bappeda Kota Semarang dan nantinya juga akan berkunjung ke Jakarta dalam rangka kunjungan kerja ke Kementrian Pekerjaan Umum Republik Indonesia. Sementara Pansus LKPj, hari ini juga sudah berangkat ke Kota Bogor dan nantinya juga akan ke Surabaya. “Dua pansus ini melakukan kunker selama lima hari mulai Selasa ini hingga Sabtu nanti,
Berdasarkan keterangan Sahril pihaknya memang sengaja menggesa pembahasan dua ranperda tersebut, mengingat pembahasan APBD-Perubahan belum terlaksana dan harus menyelesaikan LKPJ terlebih dahulu.
“Kebijakan Umum Anggaran Perubahan itu akan dimasukan oleh pemko setelah LKPj ini, tentu kita akan tahu berapa silpa nantinya dan berapa anggaran yang akan kita tetapkan di anggaran perubahan,” paparnya. (iqbal)