BERTUAHPOS, PEKANBARU – Pasca kaburnya seorang narapidana di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Pekanbaru. Pengamanan penjagaan di Lapas diperketat. Personil pengamanan ditambah untuk mengantisipasi, agar hal serupa tak terulang lagi.
Â
” Tindakan itu untuk mengantisipasi menculnya gejolak dari narapidana lain,” ujar Bejo, Kepala Pengamanan Lembanga Pemasyarakatan (KPLP) Klas IIA Pekanbaru, kepada sejumlah wartawan Rabu (28/8/13) sore.Â
Â
Menurut Bejo, sejauh ini pengamanan Lapas Klas IIA Pekanbaru telah maksimal. Dia membantah petugas lalai hingga Syamsul bisa melarikan diri.Â
Â
Bejo mengungkapkan, Syamsul diduga mengalami depresi (gangguan jiwa). Pasalnya, dia sering membenturkan kepalanya ke dinding Lapas.Â
Â
” Untuk pengamanan, kita juga telah melakukan koordinasi dengan Polda Riau agar mulai berjaga di Lapas Klas IIA Pekanbaru,” pungkasnya.
Â
(riauterkini.com)