BERTUAHPOS.COM, AMERIKA SERIKAT – Jadi seorang pengusaha tidak harus seorang yang sudah dewasa atau bahkan orang yang sudah tua. Seorang bocah asal Amerika Serikat berhasil menjadi pengusaha dasi yang sukses.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (15/92014), di usia 12 tahun, bocah bernama Moziah Bridges sudah menjadi CEO dari perusahaan dengan omzet ratusan ribu Dolar Amerika.
Usaha Moziah berawal dari kesulitannya mencari dasi yang ia sukai. Di usia 9 tahun ia belajar menjahit pada neneknya dan mulai membuat dasi sendiri. Ia kemudian mulai menjual dasi buatannya tahun 2009 lewat perusahaan Mo’s Bows.
Tak disangka, dasi-dasi buatan Moziah disukai banyak pembeli. Kesuksesannya sebagai pengusaha dan Chief Executive Officer (CEO) Mo’s Bow membuat ia banyak diwawancara termasuk di program Oprah Show dan dipublikasikan di majalah mode seperti Voque, GQ dan juga Majalah Forbes. Di usia 12 tahun, Moziah sudah menghasilkan lebih dari US$ 165 ribu dari perusahannya. (Mut/Liputan6)