BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Bapeda Kota Pekanbaru, Syofian membenarkan investasi pengelolaan PDAM oleh pihak ketiga asal Korea Selatan mencapai Rp 2 triliun. Bahkan niat perusahaan asing tersebut sudah disampaikan sejak setahun yang lalu.
Â
“Ini sudah kita terima tapi belum sepenuhnya, dan nanti akan kita masukkan orang ahlinya agar tidak terbentur dengan hukum. Rencananya, kerjasama akan berlangsung selama 30 tahun ke depan,” kata Syofian.
Â
Meskipun masuk investor dari luar, tugas PDAM Tirta Siak tetap ada. Diantaranya harus kembali lagi membangun jaringan ke tiap-tiap perumahan. Pipa-pipa saluran distribusi air yang sudah lama, akan dilakukan peremajaan.
Â
Mengenai harga air yang akan disalurkan ke masyarakat Syofian belum bisa pastikan. “Mengenai harga jual, mesti ada kajian lagi. Jadi belum bisa kita sampaikan berapa, karena masih dipelajari,” tambahnya.
Â
General Project Manager GSEngineering & Construction, Mr. Chang, Kamis (13/02/2014) mengungkapkan keseriusannya untuk bekerja sama dengan pemko dalam menyediakan air bersih di Kota Pekanbaru.
Â
“Kami datang untuk memperbaiki kondisi air di Kota Pekanbaru. Karena kualitas PDAM yang saat ini dibawah 10 persen,” ujar Mr. Chang.(riki)
Â