BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kemenag RI mengklaim jika 99,2 % madrasah di tanah air siapa untuk menghadapi UNBK.
Bulan April mendatang, siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) memang akan menghadapi Ujian Nasional (UN). Kemenag menjamin bahwa di daerah besar, madrasah yang ada sudah siap untuk melaksanakan UN Berbasis Komputer (UNBK).
“99,2%, daerah-daerah besar sudah siap untuk melaksanakan UNBK. Kita telah persiapkan semuanya,” terang Kepala Subdit Kurikulum dan Evaluasi pada Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah dari Kementerian Agama (Kemenag), Ahmad Hidayatullah, Minggu (18/2/2018) sebagaimana dikutip dari republika.co.id.
Selanjutnya, untuk madrasah yang berada di daerah terpencil dan sulit terjangkau, Ahmad mengakui memang belum bisa diterapkan UNBK.
“Kendalanya jelas, terbatasnya sinyal internet, serta tidak adanya aliran listrik. Tapi kita targetkan, 2 tahun lagi, tidak ada madrasah yang tidak siap untuk UNBK,” papar Ahmad.Â
Data menunjukkan jika ada 16.934 MTs dan 7.843 MA negeri dan swasta di seluruh Indonesia. Dari jumlah tersebut, 99,2% diharapkan telah siap untuk UNBK. (bpc2)