BERTUAHPOS.com, Pekanbaru – Tahun 2014, Bulog akan menyalurkan 40.978.080 kilogram atau hampir 41 Ton beras raskin untuk Riau. Jumlah ini diperuntukkan bagi 227.656 RTS yang tersebar di 12 kabupaten dan kota di Provinsi Riau.
Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Publik Bulog Divre Riau dan Kepulauan Riau, A. Syamsuddin Agung beberapa hari yang lalu memastikan kualitas raskin yang akan disalurkan tersebut. “Kalau ada beras raskin yang kualitasnya jelek, kami siap mengganti dengan yang bagus, dan itu gratis,” ujarnya, usai peresmian perdana raskin di Kecamatan Tampan.
Â
Adapun jumlah raskin yang disalurkan akan tetap mengacu kepada pagu yang dikeluarkan Kementerian Kesejahteraan Rakyat dan data BPRS. “Jumlahnya masih 15 kilogram untuk setiap RTS per bulan di titik distribusi, dengan harga tebus Rp1.600 per kilogram,” ujarnya. (Riki)
Â