BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Menikmati akhir pekan dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satu cara yang bisa dilakukan tentunya dengan membaca buku. Menambah informasi anda dalam memilih buku.
Menurut informasi dari Gramedia Pekanbaru, Buku kategori novel dengan penjualan terbaik masih didominasi oleh buku Pulang dan Hujan karya Tere Liye, namun di posisi kedua dengan penjualan terbaik Intelegensi Embun Pagi karya Dee Lestari juga tidak kalah best seller. Dibandrol seharga 130 ribu, buku ini masih tersedia cukup banyak sekitar 110 eksemplar sejak kedatangannya yang ke dua kali pada 23 Maret 2016 lalu.
Selanjutnya novel dengan penjualan terbaik lainnya adalah Ayat ayat cinta 2 karya Habiburrahman El Shirazy. Ayat ayat cinta 2 dibandrol Rp 104.500 dengan sisa stok di Gramedia sebanyak 170 eksemplar, novel tersebut baru saja masuk di Gramedia Pekanbaru terakhir pada 10 Maret 2016 lalu.
Selanjutnya, novel “Ku Ajak Kau Kehutanan Tersesat Berdua” karya Boy Chandra. Merupakan buku bwst seller ke empat di Gramedia Pekanbaru. Dibandrol Rp 87.500, stok yang masih tersedia ada 80 eksemplar, hadir sejak 31 Januari 2016 lalu.
Sementara itu, untuk jenis buku terbaru, novel yang sudah difilmkan yaitu Raksasa dari Jogja karya Dwitasari merupakan novel pendatang baru dengan harga Rp 54.000. Novel ini cukup laris dengan persedian stok hanya berjumlah 16. Posisi kedua ada kumpulan cerpen karya Djenar Maesa Ayu, berjudul “Mereka bilang saya Monyet!”. Harga Rp 55.000. Stok yang tersisa 19 eksemplar, Tersedia sejak (28/3/2016)
Trending Vs Investing: buku ini merupakan kategori buku pengembangan diri, dimana buku ini akan mengupas strategi meraih keuntungan melalui trending dan investasi secara bersamaan. Buku karya Ryan Filbert dibandrol seharga Rp 64.500, stok yang tersedia ada 6 eksemplar, hadir sejak: (28/3/2016).
Tidak hanya itu saja, Gramedia saat ini juga sedang melaksanakan program Gramedia Ekstra Diel. “Program ini merupakan rangkaian dari program ulangtahun ke 46 Gramedia,” sebut Customer service Gramedia Risma.
Pada program ini, para pelanggan Gramedia dapat menikmati diskon, sebesar 15 persen untuk 46 buku best seller terbitan Kompas Gramedia dan diskon 10 persen, bagi pelanggan yang menggunakan kartu kredit dan debit BNI.
“Program ini berlangsung hingga akhir Mei 2016” tutup Risma
Penulis: nova