BERTUAHPOS. COM, SOLOK – Teka teki siapa pemilik mobil angkot misterius, yang diamankan petugas Polsek Gunung Talang Kabupaten Solok, Propinsi Sumatera Barat, Selasa 5 Februari 2019, akhirnya terjawab sudah.
Â
Ternyata, angkot berwarna orange BA 1018 BU yang ditinggalkan begitu saja ditepi jalan dikawasan Simpang Ria Motor Sungai Rotan, Nagari Cupak itu, adalah milik dari Mamak/Paman artis komedian ranah minang Ajo Latuih kawan duet artis kocak asal Paninggahan Solok, Mak Lepoh.
Â
Setelah diamankan di mapolsek Gunung Talang sejak Selasa 5 Februari 2019 dini hari, akhirnya Rabu 6 Februari 2019 pagi, datanglah Ajo Latuih dan kawan duet kocaknya di atas panggung, Mak Lepoh ke Mapolsek Gunung Talang.Â
Â
Tapi, Ajo Latuih yang bernama asli Robi Prasetia dan berasal dari Pantai Kata Pariaman ini dan Mak Lepoh yang bernama asli Romi Efendi asal Nagari Paninggahan Kabupaten Solok itu, datang bersama Jasril Riki mamak dari Ajo Latuih.Â
Â
Jasril Riki merupakan pemilik dari mobil angkot tersebut, yang mengaku sudah kehilangan angkotnya sejak Minggu 3 Februari 2019.Â
Â
Dalam laporanya kepada petugas Unit Reskrim Polsek Talang, saat menjemput mobil angkot kesayanganya itu, Jasril Riki menuturkan bahwa awalnya mobil angkotnya dia percayakan untuk dibawa oleh seorang kenalanya bernama Andi.Â
Â
Disampaikannya, saat itu, dia yang awalnya mengemudikan sendiri angkot jurusan Pasar Raya Padang – Lubuk Buaya tersebut, dikarenakan diajak pergi ke Pasaman oleh keponakanya Ajo Latuih, lalu mobil diserahkanya kepada Andi.Â
Â
Hingga akhirnya kata Jasril Riki mengemukakan, dia mendapat informasi dari sanak kerabatnya yang membaca berita di media on line dan di koran harian di Sumbar, bahwa mobil angkotnya diamankan petugas Polisi di Mapolsek Gunung Talang Solok pada Selasa 5 Februari 2019.
Â
Kata Jasril Riki, setelah mengetahui mobil angkotnya ada di Polsek Gunung Talang itu, lalu dia datang menjemput ke Polsek Talang dengan didampingi Ajo Latuih dan Mak Lepoh.Â
Â
Hanya sayang katanya, kendati mobil angkotnya sudah diketemukan, namun sang sopir kenalanya yang bernama Andi itu, tak diketahui dimana keberadaanya.
Â
Karena katanya, hanya mobil itu yang diamankan petugas Polsek Gunung Talang, setelah mendapat informasi dan laporan masyarakat Nagari Cupak, bahwa ada mobil tak “bertuan” diketemukan terparkir ditepian jalan sejak Selasa 5 Februari 2019 malam hingga siang hari.
Â
Ajo Latuih didampingi Mak Lepoh kawan duetnya yang selalu kompak dari segi goyang panggung dan tampilan kostum di atas panggung kepada media ini di Polsek Talang mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada petugas Polsek Talang dan warga masyarakat Nagari Cupak.
Â
Dia menyebut, berkat bantuan warga masyarakat Nagari Cupak Kabupaten Solok dan petugas Polsek Gunung Talang akhirnya mobil angkot milik Mamaknya Jasril Riki itu, bisa diketemukan kembali dan dibawa pulang ke rumah mamaknya Jasril Riki di Padang.
Â
Sementara Kapolsek Talang Iptu Yasril SH didampingi Kanit Reskrim Ipda Irhas kepada media ini di Mapolsek Talang, Rabu 6 Februari 2019 petang menyebutkan, saat menjemput mobil angkotnya, sang pemilik Jasril Riki membawa kelengkapan surat-surat kendaraanya.
Â
“Setelah dimintai keterangan seperlunya terkait mobil angkot miliknya itu, lalu Jasril Riki dipersilahkan untuk membawa mobil angkot tersebut kerumahnya di kawasan Air Tawar Kota Padang,” sebut Kapolsek. (cr3)Â