BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Aksi unjuk rasa dalam bentuk solidaritas di depan Mapolda Riau, Selasa (24/10/2017) kembali membuat jalur Sudirman padat merayap. Sejumlah kendaraan terlihat masih bisa melintasi rombongan aksi yang tengah melakukan orasinya.Â
Pantauan bertuahpos.com di lokasi, sejumlah aparat kepolisian diturunkan khusus untuk memantau kelancaran arus lalu lintas. Namun karena aksi memakan separuh badan jalan, membuat antrean kendaraan roda dua dan empat terlihat panjang.
Petugas hanya memberikan ruang untuk satu mobil saja bisa melintas menembus rombongan massa aksi. Namun demikian kondisi arus lalu lintas masih bisa dikendalikan dan tidak dilakukan pengalihan jalur.Â
“Lalu lintas tidak kita alihkan, tetapi akan tetap kita amankan,” sebut Zulfa, salah satu polisi yang mengamankan lalu lintas di sekitar aksi.Â
Baca:Â Mahasiswa: Pak Polisi, Tolong Hentikan Tindakan Represif ke Kami
“Kalau dialihkan, nanti malah tambah macet,” tambahnya.
Aksi unjuk rasa ini dilakukan oleh mahasiswa sebagai bentuk solidaritas mereka, terhadap sejumlah rekannya yang ditangkap polisi karena melakukan aksi demonstrasi evaluasi tiga tahun kinerja Presiden Jokowi di ibu kota pada Jumat 20 Oktober 2017 lalu. (bpc3/mg3)