BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Di Provinsi Riau sudah ada empat daerah yang ditetapkan sebagai zona merah—daerah stransmisi penyebaran COVID-19. Adapun empat daerah tersebut yakni Pekanbaru, Kampar, Pelalawan dan Dumai. Dari empat zona merah ini baru Pekanbaru yang telah menetapkan PSBB. Sedangkan tiga daerah lainnya dipastikan akan menyusul.
Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Provinsi Riau, di Kota Pekanbaru saat ini terdapat 17 kasus positif orang terjangkit virus corona. Dimana sembilan diantaranya masih dalam proses perawatan intensif di rumah sakit, lima telah sembuh dan pulang ke rumah masing-masing, sedangkan tiga lainnya telah meninggal dunia.
Sedangkan di Kabupaten Kampar, Riau, tercatat ada tiga kasus positif COVID-19. Ketiganya masih dirawat di rumah sakit sesuai dengan standar protokol COVID-19. Tercatat jumlah pasien yang sembuh dan meninggal akibat corona di Kabupaten Kampar masih nihil.
Kasus COVID-19 di zona merah selanjutnya, yakni Kabupaten Pelalawan, saat ini tercatat sebanyak empat orang yang terkonfimasi positif COVID-19. Dua diantaranya masih dirawat dan dua lainnya telah dinyatakan sembuh. Sedangkan kasus meninggal akibat corona di kabupaten ini masih nihil.
Sementara di Kota Dumai, Riau, total jumlah orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak delapan orang. Dengan rincian kedelapannya masih dilakukan perawatan secara intensif di rumah sakit rujukan pemerintah. Sedangkan kasus meninggal dan sembuh masih nihil.
Sekedar informasi saja, total kasus positif corona di Riau saat ini berjumlah 36 orang. Ada 23 diantaranya masih dirawat, sembilan sembuh dan empat meninggal. Total Jumlah PDP sebanyak 488 orang dengan rincian 253 masih dirawat dan 182 orang sehat dan 53 orang meninggal dunia. Sedangkan total ODP di Riau tercatat sebanyak 45.220, dimana 13.112 diantaranya masih dalam pemantauan dan 32.108 telah selesai proses pemantauan.
(bpc3)