BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Di era modern saat ini, aspirasi bisa disampaikan dalam berbagai bentuk. Bisa berupa karya seni maupun demonstrasi.Â
Â
Setelah kondisi asap di wilayah Sumarera dan Kalimantan, yang menyelimuti semakin pekat. Para kartunis seluruh Indonesia ramai-ramai memberikan simpati dengan membuat komik yang diberi tagar #masihmelawanasap.Â
Â
Kartun dan komik yang dibuat berisikan kritikan, sindiran, rasa keprihatinan dan dukungan terhadap masyarakat yang dilanda bencana kabut asap.
Â
Seperti yang disampaikan Dhany Pramata, Komikus asal Pekanbaru kepada bertuahpos.com. bahwa karya dalam bentuk gambar itu diutarakan tidak hanya dalam bentuk kritik. “Tapi juga simpati, solidaritas, dan harapan teman-teman di luar sana apa yang dirasakan masyarakat Riau, Jambi, Palembang, dan Kalimantan saat ini,” katanya, Selasa (08/09/2015).
Â
Dhany yang dikenal dengan komik Bang Dhan di instagram menyebutkan awal mula gerakan #masihmelawanasap sebagai bentuk apresiasi dan solidaritas teman-teman komikus dan kartunis.Â
Â
“Awalnya dari teman-teman komikus di Jawa tanya-tanya bagaimana asap Riau. Lalu setelah dijelaskan, mereka prihatin juga. Makanya tercetus gerakan masih melawan asap. Sebagai aspirasi, agar pemerintah lebih serius lagi. Dan tindak tegas pelaku dan yang di belakang layar penyebab Karhutla,” sebutnya.
Â
Seperti diketahui media sosial Instagram misalnya, gerakan masif oleh beberapa kartunis dan komikus Indonesia gencar dilakukan. Dengan menggunakan hashtag #MasihMelawanAsap para kartunis dan komunikus mengunggah karya mereka yang menggambarkan tentang bencana kabut asap di Riau.
Â
Beragam karya kartun dan komik yang menggelitik tentang kabut asap di Riau bisa dilihat di media social Instagram dengan hashtag #MasihMelawanAsap. Melalui karya seni ini mereka mencoba menyampaikan aspirasi pada pemerintah. Baik itu pemerintah daerah maupun pemerintah pusat. (Riki)
Â