BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU– Wakil Walikota, Ayat Cahyadi terlihat kaget ketika menjumpai drainase yang tersumbat di Jalan Taman Karya. “Ini kenapa bisa begini. Bagaimana aliran air bisa tidak jalan?,” katanya pada seorang warga.
Ayat meneruskan dengan memantau sepanjang drainase depan salah satu perumahan. Dirinya sempat mengernyitkan dahi ketika menjumpai banyak jentik nyamuk di air tergenang.Â
“Saya akan intruksikan dinas terkait supaya turun. Kalau dibiar tersumbat nanti banjir. Apalagi banyak sarang nyamuk seperti ini bisa sebabkan DBD (Demam Berdarah Dengue),†ujarnya, Rabu (05/10/2016).
Selain itu Ayat yang juga didampingi Ketua DPC PKS Kecamatan Tampan, Asep Aryana meminta juga RT dan RW serta Camat tanggap melaporkan ke dinas terkait. “Kalau tidak dinas yang turun, warga juga harus cepat tanggap. Jadi aliran air bisa lancar tidak seperti yang berada di Jalan Taman Karya ini. Apalagi Pekanbaru ini kan juga masih sering dilanda hujan,†pesannya.
Ayat harap ke depan warga tidak tutup mata melihat kondisi seperti itu. “Kalau dinas ini kan biasanya banyak mekanismenya. Yang jelas, apa yang terlihat oleh saya ini akan segera dilaporkan ke dinas terkait,†katanya.
Kehadiran Ayat di Taman Karya Pekanbaru untuk menghadiri undangan makan bersama DPC PKS Kecamatan Tampan. Untuk mensolidkan para kader PKS.
Penulis: Riki