BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dalam rangka memperingati Hari Perfilman Nasional, Apple Box Cinema Pekanbaru akan menggelar nonton bareng (nobar) pada Sabtu (28/03/2015) besok. Akan ada tiga film yang diputar yaitu diputar Darah dan Doa (1950), Tjut Nyak Dhien (1986), dan Petualangan Sherina (1999).
Â
“Acara ini terbuka untuk umum tanpa dipungut biaya. Jadi siapa saja bisa ikutan,”
ujar anggota panitia Acara, Ocid Piliang kepada Bertuahpos.com, Kamis (28/03/2015).
Â
Acara yang dimulai pada pukul 20.00 WIB tersebut juga akan menjadi ajang silaturahmi bagi para sineas di Kota Pekanbaru. Selain itu juga akan dimeriahkan dengan tarian, musik dan puisi.
Â
Bagi warga Pekanbaru yang punya hobi nonton dan peduli dengan perfilman Indonesia, jangan lewatkan kesempatan ini. Silahkan hadir di Sapulidi Center, Jalan Pahlawan Kerja nomor 247, Marpoyan Damai.
Â
Ocid menambahkan, Hari Perfilman Nasional jatuh pada tanggal 30 Maret 1950. Itulah hari dimana dilaksanakan syuting. Dan sutradara film tersebut Husmar Ismail diangkat sebagai bapak perfilman Indonesia.
Â
Tujuan nobar ini adalah agar bisa saling silaturahmi antar sineas dan masyarakat Pekanbaru. Serta untuk mengetahui sejarah perfilman Indonesia. (didam)