BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Tidak akan pernah ada habisnya berbicara soal kuliner, apalagi yang sedang tren saat ini, seperti Coffe Shop. Hadir dengan memberikan suatu tempat yang asik untuk nongkrong sambil menikmati secangkir kopi bisa jadi referensi baru anda bagi penikmat minuman ini.
Berjalan lebih kurang 5 bulan, Spot Koffie menyeduhkan beberapa varian kopi khas dan nikmat. Yang berada di Jalan Sudirman, tepat dilantai 2 Alfamart depan Mal Pekanbaru.
“Disini (Spot Koffie) udah jalan dari bulan Oktober tahun lalu, lebih kurang sudah 5 bulanan, memberikan suatu tempat nongkrong yang asik untuk para pencinta kopi sambil bersantai,” ungkap Rocki selaku leader Spot Koffie kepada kru Bertuahpos.com, Sabtu (20/2/2016).
Rocki menjelaskan, hadirnya Spot Koffie selain memberikan referensi baru bagi pecinta kopi, juga merupakan inspirasi dari sang owner yang suka menyuruput secangkir kopi sambil nongkrong.
“Awalnya si owner memang hobi ngopi, hobi nongkrong juga, dari situlah terinspirasi untuk buka usaha coffe shop ini sendiri,” tambahnya.
Dengan tagline “Spot your coffee corner at spot koffie” ini benar-benar memberikan suasana yang seru dan nikmat untuk bersantai menghabiskan waktu bersama teman-teman, kerabat, sahabat ditemani secangkir kopi yang tidak diragukan lagi kenikmatannya.
Diberi label Spot Koffie yang artinya adalah pusat kopi. Penggabungan dari dua bahasa, Spot berasal dari bahasa inggris yang artinya pusat, dan koffie berasal dari bahasa Belanda yang artinya kopi.
“Jadi nama Spot Koffie ini adalah gabungan dari dua bahasa, yang mana spot dari Inggris artinya pusat, dan koffie dari bahasa Belanda yang artinya kopi. Jadi intinya pusat kopi,” sebutnya.
Penasaran, segera meluncur ke Spot Koffie jalan Sudirman, yang berada di lantai 2 Alfamart depan Mal Pekanbaru. Buka dari jam 10 pagi hingga jam 12 malam, kecuali hari weekend buka sampai jam 1 malam.
Penulis: Dilla
Â