BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Dalam upaya mengurai antrean dan mencegah kepadatan lalu lintas, PT Hutama Karya bekerja sama dengan Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Riau menerapkan sistem one way (satu arah) di Jalan Tol Bangkinang – Koto Kampar.
Hal ini disampaikan Branch Manager Tol Pekanbaru – Bangkinang, PT Hutama Karya (Persero), Jarot Seno Wibawa, lewat keterangan resminya, Selasa, 26 Desember 2023.
Pada Periode 24 – 31 Desember 2023, arus satu arah dari Bangkinang menuju Koto Kampar, dengan jalur alternatif bagi pengguna yang menuju Bangkinang dari Koto Kampar, melalui Jalan Provinsi Payakumbuh – Bangkinang dan Jalan Tol Bangkinang – Pekanbaru.
Sedangkan pada periode 1 – 3 Januari 2024, diberlakukan arus satu arah dari Koto Kampar menuju Bangkinang. Pengguna yang bergerak dari Bangkinang ke Koto Kampar disarankan menggunakan jalur alternatif melalui Jalan Tol Pekanbaru – Bangkinang dan Jalan Provinsi Bangkinang – Payakumbuh.
“Sejak difungsionalkan pada Minggu, 24 Desember 2023, jalan tol ini telah dilintasi oleh 4.466 kendaraan,” katanya.
Dia menjelaskan, Hutama Karya mengingatkan pengguna jalan untuk mematuhi kebijakan dan tata tertib lalu lintas di jalan tol, termasuk membatasi kecepatan hingga 40 km/jam.
Selain itu, pengendara juga didorong tidak menggunakan bahu jalan kecuali dalam keadaan darurat, beristirahat di tempat istirahat terdekat jika mengantuk, dan melaporkan keluhan atau tindak kejahatan di jalan tol ke Call Centre Tol Bangkinang – Koto Kampar di 0812-6800-6400*.
Jarot juga menekankan pentingnya keselamatan dan kerjasama seluruh pengguna jalan dalam menjaga kelancaran lalu lintas.***