Petinggi Sunda Empire Raden Rangga — Foto: dok. pribadi
BERTUAHPOS.COM – Politisi dari PKB, Cucun Ahmad meminta aparat penegak hukum seperti kepolisian tidak menganggap enteng kemunculan kelompok yang mengklaim kerajaan baru seperti Sunda Emprire.
Polisi diminta cepat ambil tindakan agar tidak dianggap enteng oleh kelompok ini.
“Sekarang ini bukan gangguan terorisme, tetapi muncul berbagai pemahaman atau keyakinan bahkan membuat suatu komunitas yang ini jangan dianggap enteng,” kata Cucun dalam rapat kerja Komisi III DPR dengan Kapolri di Kompleks Parlemen, seperti dikutip dari CNN Indonesia, Jumat, 31 Januari 2020.
Dia menyatakan bahwa kemunculan sejumlah kerajaan yang memakan korban berupa penipuan.
Pasalnya, lanjut dia, kerajaan-kerajaan itu meminta para pengikut untuk membeli seragam yang menyerupai milik tentara atau polisi.
“Ini pak masyarakat kecil kan jadi korban karena beli baju seragam kaya bapak-bapak dapat bintang dua dan tiga,” katanya.
Cucun pun mendesak Idham segera memerintahkan jajarannya mendeteksi kerajaan-kerajaan palsu lain. Dia menegaskan, masyrakat tidak boleh lagi menjadi korban penipuan dari pratik-praktik seperti itu. (bpc3)