BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Bendahara DPD PDIP Riau, Makmun Solihin mengatakan Jokowi akan melakukan kunjungan ke Riau pada 8 Desember 2018 nanti. Dalam kunjungan tersebut, Solihin juga mengatakan Jokowi akan mendapatkan anugerah adat dari LAM Riau.
Hanya saja, Solihin tidak menjelaskan apa anugerah yang akan diterima Jokowi dari LAM Riau, apakah gelar adat atau hanya sekedar tepuk tepung tawar.
“Informasinya, Jokowi dapat anugerah dari LAM Riau, bentuknya gelar atau bagaimana, kita lihat nanti,” jelas Solihin saat ditemui bertuahpos.com, Sabtu 24 November 2018.
Agenda lainnya, lanjut Solihin, kunjungan Jokowi ke Riau kali ini termasuk dalam kunjungan dinas kepresidenan dan bukan kampanye. Karena itu, yang dibawa hanyalah jajaran kementerian, bukan pengurus partai pendukung.
“Ini kan dalam rangka kunjungan dinas kepresidenan, bukan kampanye. Yang ikut tentu menteri-menteri, bukan pengurus partai,” pungkasnya.Â
Sementara itu, terkait pemberian wacana gelar adat kepada Jokowi, Ketua MKA Riau saat ditemui bertuahpos.com beberapa waktu lalu menolak berkomentar. (bpc2)