BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Indonesia Corruption Wacth (ICW) menduga pemerintah termasuk Kementerian Komunikasi dan Informatika membayar jasa influencer pada periode 2017-2019.
Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate juga mempertanyakan hal itu. Dia mengakui tidak mengetahui maksud dari temuan ICW.
Dia mengungkapkan, pada 2018 pihaknya punya program coaching clinic untuk Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLT). Namun pada Program coaching clinic school of Influencer oleh Kemenkoinfo, bukan untuk membiayai influencer.
“Kegiatan literasi digital masih berlangsung sampai sekarang. Bahkan lebih agresif. Khususnya digital ekonomi bagi masyarakat,” ungkapnya.
Johnny tidak mengungkap rincian berapa anggaran pastinya. Namun dia menegaskan tidak sebesar yang ditudingkan oleh ICW.
ICW sebelumnya ungkap data total belanja anggaran pemerintah pusat untuk aktivitas yang melibatkan influencer mencapai Rp90,45 miliar, dikucurkan sejak 2017 hingga 2020. (bpc2)