BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Schalke mampu ungguli sementara Manchester City di babak pertama 16 besar Liga Champions, Kamis 21 Februari 2019. Bermain 45 menit pertama, Schalke unggul 2-1.
Manchester City sebagai tim tamu mengambil inisiatif serangan sejak awal. City mengandalkan Aguero di lini depan, serta Silva dan De Bruyne di tengah.
Menit 7′, tandukan Aguero hampir saja merobek jala Schalke. Mendapatkan umpan lambung Silva, tandukan Aguero langsung terarah ke gawang. Beruntung, kiper Ralf Faehrmann masih bisa menepisnya.
De Bruyne pada menit 16′ berusaha mencoba keberuntungannya dengan menembak dari luar kotak penalti. Sayangnya, bola mampu ditangkap Ralf.
Aguero pada menit ke-18 akhirnya berhasil merobek jala Schalke. Kiper Ralf mengumpan bola ke salah satu bek, namun Silva muncul dan merebut bola, yang segera mengumpan ke Aguero. Dengan mudah, Aguero menyontek bola. Gol, skor 0-1 untuk City.
Menit 25′, Mark Uth mendapatkan bola dan membawanya mendekati gawang City. Uth kemudian menembak dari luar kotak penalti, sayangnya masih melebar ke kanan gawang City.
Menit 36′, Otamendy mendapatkan kartu kuning karena dianggap handball. Penalti untuk Schalke.
Nabil Bentalib yang menjadi eksekutor berhasil menunaikan tugasnya dengan baik. Gol, skor 1-1.
Menit 45, Schalke kembali mendapatkan penalti, yang kembali ditunaikan dengan baik oleh Bentalib. Gol, skor 2-1. Skor ini bertahan hingga turun minum. (bpc2)