BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Harga Tandan Buah Segar atau TBS sawit di Provinsi Riau dalam sepekan kedepan mengalami penurunan.
Berdasarkan hasil rapat penetapan harga oleh Dinas Perkebunan Riau dengan perusahaan sumber data, kelompok tertinggi mengalami kenaikan yakni usia 10-20 tahun.
“Untuk periode periode 2–8 Desember 2020 terjadi penurunan pada setiap kelompok umur kelapa sawit dengan jumlah penurunan terbesar terjadi pada kelompok umur 10-20 tahun sebesar Rp31.51 per kilogram atau mencapai 1.44 % dari harga minggu lalu,” kata Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Perkebunan di Dinas Perkebunan Provinsi Riau Defris H.
Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan turun menjadi Rp2.150,36 per kilogram.
Dia menambahkan, turunnya harga TBS minggu ini karena harga minyak sawit mentah (CPO) Malaysia terkoreksi pada perdagangan pagi awal pekan ini Senin 30 November 2020, usai menguat 1,52% sepanjang minggu lalu.
Pada Harga CPO kontrak pengiriman Februari 2021 di Bursa Malaysia Derivatif Exchange mengalami koreksi sebesar 1,03% dibanding posisi penutupan minggu lalu ke RM 3.302/ton.
Harga sawit melemah karena malaysia saat ini tidak memiliki rencana untuk memperpanjang pembebasan pajak atas minyak sawit yang akan berakhir pada 31 Desember, mengutip Kementerian Industri Perkebunan dan Komoditas negara tersebut.
Berikut daftar harga TBS sawit di Riau untuk sepekan kedepan:
- Umur 3 tahun – Rp1.594,94
- Umur 4 tahun – Rp1.724,06
- Umur 5 tahun – Rp1.880,41
- Umur 6 tahun – Rp1.925,07
- Umur 7 tahun – Rp2.000,13
- Umur 8 tahun – Rp2.054,92
- Umur 9 tahun – Rp2.102,07
- Umur 10-20 tahun – Rp2.150,36
- Umur 21 tahun Rp2.061,11
- Umur 22 tahun Rp2.051,01
- Umur 23 tahun Rp2.042,59
- Umur 24 tahun Rp1.958,39
- Umur 25 tahun Rp1.912,08
- Indeks K: 88,92%
- Harga CPO Rp9.468,49
- Harga Kernel Rp6.389,09
(bpc2)