BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Ratusan guru SD dan SMP di Kota Pekanbaru yang melakukan aksi demo di depan kantor Walikota Pekanbaru, menjamin aksi mereka tidak mengganggu aktifitas belajar mengajar.
“Tidak, sekolah tidak diliburkan. Aktifitas belajar mengajar tetap seperti biasanya,” ujar salah seorang guru yang tidak ingin disebutkan namanya kepada bertuahpos.com, Senin 5 Maret 2019.
Ratusa guru yang melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Walikota Pekanbaru, juga menuturkan siswa-siswi di sekolah tempat mereka mengajar tidak akan terbengkalai karena adanya guru pengganti.
“Ada guru pengganti, kan ada guru-guru yang tidak bersertifikasi. Jadi mereka yang menggantikan kami,” tutur guru lainnya.
Sementara dari pantauan bertuahpos.com di salah satu SMP Negeri Kota Pekanbaru, aktifitas belajar mengajar tetap berjalan seperti biasanya.
Baca:Â Ratusan Guru Pekanbaru Ancam Mogok Mengajar
“Tidak semua guru pergi demo. Ada yang tinggal. Termasuk Kepsek (Kepala Sekolah) dan wakil wakil, guru honor juga ada,” jelas salah seorang guru.
Seperti yang diketahui, guru SD dan SMP di Kota Pekanbaru, mempertanyakan Peraturan Walikota (Perwako) Pekanbaru Nomor 7 Tahun 2019. Dimana dalam Perwako tersebut, guru bersertifikasi tidak lagi menerima tunjangan profesi. (bpc9)