BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Ketua Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) Entjik S. Djafar mendorong agar kaum milenial memanfaatkan Fintech sebagai sarana investasi. Dorongan ke arah itu perlu sebagai upaya untuk meningkatkan literasi keuangan kaula muda agar memiliki rencana masa depan yang matang.
Sejalan dengan itu, perusahaan FIntech juga didorong untuk berinovasi dengan menyediakan fasilitas mempermudah investasi. Hal ini agar keberadaan fintech tidak serta merta hanya untuk sarana pendanaan dalam bentuk pinjaman semata.
“Harapan kami industri ini memberikan inspirasi kepada mereka khususnya kaum milenial dalam menyiapkan pilihan investasi serta pengembangan kreativitas untuk membangun ide bisnis yang inovatif,” ujarnya di Pekanbaru belum lama ini.
Dia menambahkan, kesadaran dalam mengelola keuangan terhadap milenial sudah harus diupayakan sejak dini. Di mana tujuan besarnya tidak lain adalah kekuatan finansial masyarakat sehingga turut mendukung perekonomian nasional, terutama di tengah pandemi covid-19 seperti saat ini.
“Kekuatan finansial itu harus dibangun sejak muda. Langkah utama yang perlu dilakukan kepada masyarakat yakni literasi tentang keuangan untuk tujuan yang lebih besar. AFPI juga gencar melakukan edukasi kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap ancaman – ancaman fintech atau pinjol ilegal yang kerap merugikan masyarakat,” ujarnya. (bpc2)